Bagaimana mengevaluasi saham sebelum berinvestasi

Saham memiliki variasi harga, dari mulai hitungan sen hingga ribuan dolar. Tahukah Anda bahwa saham Berkshire Hathaway merupakan saham termahal saat ini? Harga tertingginya mencapai $544.389,26 pada 28 Maret 2022.

Sebagian besar investor tentunya tidak mampu membeli saham yang sangat mahal. Oleh karena itu, mereka mencari sesuatu yang dapat mereka jangkau—namun, harga bukanlah segalanya. Ada banyak matriks yang harus Anda pelajari sebelum membeli saham. Terus baca untuk mempelajari cara mengevaluasi saham untuk investasi.

Start from $10, earn to $1000
Trade now

Cara mengevaluasi saham sebelum membeli: menemukan perusahaan

Bagaimana Anda mengevaluasi saham sebelum membelinya? Kemungkinan besar hal yang akan Anda lakukan adalah berinvestasi di perusahaan yang Anda kenal—dari nama atau, mungkin, Anda pernah menggunakan layanan atau produknya. Meskipun Anda mengenal perusahaan tersebut, Anda tetap harus melakukan riset yang komprehensif. Risetnya sendiri terdiri dari beberapa poin.

Perusahaan itu sendiri

Anda mungkin sudah mengetahui layanan atau barang apa yang disediakan perusahaan yang Anda incar, Anda perlu memahami keseluruhan prosesnya. Pastikan Anda tahu bagaimana perusahaan memperoleh pendapatan. Misalnya, jika mereka memiliki waralaba, kemungkinan akan terhindar dari sanksi di suatu negara.

Kalender trader: Juli

Penting juga untuk memahami apakah perusahaan memiliki keunggulan kompetitif. Poin ini jelas jika memiliki pangsa pasar yang solid dan tidak memerlukan banyak penelitian. Namun, jika perusahaan tersebut belum lama berdiri, Anda perlu mengevaluasi apakah akan perusahaan tersebut mampu untuk mengalahkan pesaingnya.

Industri

Kondisi industri yang digeluti perusahaan saat ini sangatlah penting. Jika industri sedang tidak dalam keadaan baik, perusahaan juga akan menderita.

Selain itu, Anda perlu menemukan pesaing terdekat perusahaan. Setiap diwakili oleh banyak perusahaan dan firma, jadi Anda harus memilih yang memiliki ukuran, pangsa pasar, dan harga saham yang serupa.

Cara menganalisa saham sebelum berinvestasi

Setelah Anda melakukan analisis kualitatif, Anda harus beralih ke analisis saham kuantitatif.

Return on equity (ROE)

Dengan menggunakan metrik ini, investor dapat mengevaluasi potensi keuntungan saham. Hal tersebut mencerminkan efisiensi suatu perusahaan dalam menghasilkan pertumbuhan laba dengan modal yang dimilikinya. ROE menunjukkan rasio antara keuntungan perusahaan dan ekuitas pemegang saham.

Rasio Price-to-book (P/B)

Metrik ini dinilai penting karena mencerminkan harga perusahaan jika dijual saat ini. Perusahaan dapat bangkrut kapanpun, dan investor ingin tahu berapa banyak yang akan mereka dapatkan jika hal tersebut terjadi. Nilai buku perusahaan ditentukan oleh semua aset yang dapat dijual dengan uang tunai — misalnya, peralatan, tanah, saham, dan obligasi.

Rasio Price-to-earnings (P/E)

Rasio P/E menggambarkan jumlah yang akan dibayarkan investor untuk tiap dolar dari pendapatan perusahaan atau berapa nilai harga perusahaan. Ini dihitung sebagai pembagian harga saham dengan pendapatan terbaru per saham atau perkiraan pendapatan per saham.

Cara membaca metrik ini tidak hanya satu. Para investor nilai (value) memilih saham dengan rasio P/E rendah. Rasio rendah menunjukkan harga saham yang berada di bawah nilai intrinsiknya. Investor pertumbuhan (growth) lebih suka saham dengan rasio P/E tinggi.

*Earning per share (EPS) juga digunakan oleh investor untuk menilai suatu saham. Ini merupakan singkatan dari jumlah uang yang diterima perusahaan untuk setiap saham.

Hasil dividen

Tidak semua perusahaan membayar dividen kepada investornya, dan jika pun mereka melakukannya, perusahaan dapat sewaktu-waktu mengubah jumlahnya jika perusahaan dalam kesulitan. Namun, dividen adalah poin yang sangat menarik yang dipertimbangkan investor.

Dividen adalah uang atau saham yang dibayarkan kepada pemegang saham dari keuntungan perusahaan.

5 buku terbaik tentang investasi pada tahun 2022

Saat mengevaluasi saham, investor mempertimbangkan hasil dividen — metrik yang dihitung dengan membagi dividen tahunan saham dengan harga saham saat ini. Ketika metrik berubah sesuai harga saham saat ini, investor juga mempertimbangkan kemampuan perusahaan untuk mempertahankan dan meningkatkan jumlah dividen di masa depan dan jumlah yang akan mereka dapatkan setiap tahunnya.

Bagaimana cara memulai trading dengan $200 dengan risiko minimal
Jangan biarkan anggaran yang kecil menghalangi Anda untuk trading! Pelajari cara memulai trading dengan $100 atau $200 dan dapatkan hasil maksimal dari uang ini!
Baca selengkapnya

Apa cara terbaik dalam mengevaluasi saham?

Untuk menjadi investor saham yang sukses, Anda harus melakukan analisis yang komprehensif. Harga rendah bukan patokan Anda dalam membeli saham. Jika evaluasi saham tampak rumit, Anda dapat menggunakan ulasan dan ide analis—tetapi Anda tetap harus berhati-hati, karena analis juga membuat kesalahan.

Trading with up to 90% profit
Try now
<span>Like</span>
Share
RELATED ARTICLES
4 min
Apa itu pendapatan pasif?
4 min
7 tren investasi teratas pada tahun 2022
4 min
Mekanisme pasar keuangan
4 min
Fundamental saham dan cara kerjanya
4 min
Buy to Open vs. Buy to Close
4 min
Peran kapitalisasi pasar dalam investasi

Open this page in another app?

Cancel Open